Arsip Tag: Chelsea

Frank Lampard : Masa Depan Michy Batshuayi Masih Bersama Chelsea!

Installfest.info  –  Manajer baru Chelsea, Frank Lampard mengungkapkan jika dirinya masih ingin mempertahankan striker Chelsea yang beberapa musim terakhir dipinjamkan oleh klub yakni Michy Batshuayi. Lampard mengatakan jika striker asal Belgia itu masih masuk dalam rencanannya musim ini untuk memperkuat The Blues.

Michy Batshuayi sendiri memang tidak terlalu bersinar bersama Chelsea, ia kerap harus duduk di bangku cadangan dan menjadi pelapis penyerang utama Chelsea. Dan sang pemain lebih banyak dipinjamkan ke klub eropa lainnya untuk memberikan jam bermain yang lebih banyak kepada mantan pemain Olimpic Marseille itu.

Namun pada bursa transfer musim panas ini, penyerang berusia 25 tahun itu dikabarkan akan segera di jual oleh manajamen Chelsea, dan banyak klub top eropa yang menunggu untuk situasi sang penyerang. Bahkan tercatat ada sekitar tiga klub yang tertarik untuk mendatangkan Michy Batshuayi.

Akan tetapi klub yang menginginkan Michy Batshuayi harus bertepuk sebelah tangan usai manajer baru London Biru, yakni Frank Lampard sudah menegaskan jika sang striker tidak akan dilepas pada musim ini. Ia masih mempercayakan Batsuayi untuk mengisi pos lini serang Chelsea.

”Situasi Michy masih tidak berubah, ia akan menjadi penyerang utama kami dimasa depan.” terang Lampard.

Sementara dalam dua pertandingan terakhir Chelsea Lampard masih belum memutuskan untuk memainkan Michy Batshuayi sebagai striker utama klub. Ia lebih mempercayakan posisi tersebut kepada Tammy Abraham yang kini sedang mendapatkan hujatan dari fans Chelsea atas performa buruknya dalam pertandingan melawan MU kemarin.

 

Chelsea Tak Ingin Kehilangan Callum Hudson-Odoi

Chelsea tidak ingin kehilangan salah satu aset pemain muda mereka yaitu Callum Hudson-Odoi. Mereka tak ingin sang pemain muda mereka hengkang dan hijrah keklub lain. Pasca terkena larangan membeli pemain, Chelsea tidak bisa lagi berinteraksi dalam bursa tranfer musim ini.

Dilansir dari media Goal.com, Chelsea memperpanjang kontrak Odoi sampai lima tahun kedepan dan akan berakhir sampai Juni 2020 nanti. Perpanjangan kontrak tersebut sangat fantastis karena sang Wonderkid akan menerima gaji sebesar 100 Ribu Pounds atau sebesar Rp. 1,7 Milliar untuk per pekannya.

Kontrak terbaru ini juga sudah membuat spekulasi mengenai transfer sang pemain ke Bayern Munchen menjadi sirna. Klub pesepakbola dunia ini dikabarkan sudah beberapa kali mengajukan penawaran kepada Odoi tetapi tidak pernah ada mendapatkan tanggapan atau respon dari Chelsea.

Dan terbaru ini juga, Bayern Munchen telah mengajukan penawaran sebesar 35 Juta Poundsterling untuk bisa mendapatkan sang wonderkid asal Chelsea ini. Dengan harapan bisa mendapatkan sang pemain, kini Muchen harus gigit jari karena tidak bisa mendapatkan Odoi.

Sebelumnya Odoi menyatakan bahwa dirinya ingin hengkang karena merasa kurang mendapatkan kesempatan bermain di Chelsea. Tetapi saat kedatangan Lampard, Lampard berhasil meyakinkan Odoi dengan menjanjikan memberikan kesempatan bermain dan Odoi pun berubah pikiran dan akan tetap melanjutkan karirnya di Chelsea.

Odoi saat ini menjadi pemain muda ketiga di Chelsea yang kontrakny diperpanjang. Chelsea sudah memperpanjang kontrak Mason Mount dan Ruben Loftus Cheek.