Installfest.info - Gosip Jose Mourinho yang akan menggantikan Zinedine Zidane di Real Madrid kembali mencuat. Sosok pelatih asal Portugal itu sedang dalam masa pengganguran usai dipecat oleh Manchester United pada Desember 2018 yang lalu.
Nah, Real Madrid tengah dalam sorotan usai mereka gagal memenangkan pertandingan di ajang Liga Champions melawan PSG di fase grup. Juara Liga Champions terbanyak itu dipermalukan oleh wakil asal Prancis dengan skor 3-0 tanpa balas. Hasil tersebut jelas menyudutkan Zidane yang beberapa waktu yang lalu sempat ingin melakukan perombakan habis-habisan pemainnya.
Pada pertandingan tersebut bukan hanya kekalahan Real Madrid dengan skor telak, mereka juga gagal tampil dengan performa brilian. Lebih parahnya tidak ada satu peluang pun yang bisa dilakukan oleh Gareth Bale dkk ke gawang PSG. Performa buruk Madrid pun mendapatkan sorotan, mereka menilai magis Zidane sudah tidak berdaya untuk membuat Los Blanccos disegani dieropa.
Tidak sampai disitu, banyak pengamat yang memprediksi jika Presiden Real Madrid yaitu Florentino Perez tengah berupaya untuk membawa kembali Jose Mourinho ke Santiago Bernabue. Mereka merasa kehilangan Cristiano Ronaldo berdampak kepada mentalitas para pemain Madrid. Dan sosok Jose Mourinho merupakan pelatih yang pernah memberikan mentalitas kepada klub asal Ibu Kota Spanyol itu. Seperti yang diketahui jika ketika masih belum ditangani oleh Mourinho. Madrid merupakan tim besar yang selalu gagal dibabak 16 besar Liga Champions. Berkat kehadiran mantan pelatih Manchester United itu El Real menjelma menjadi tim yang begitu ditakutkan pada periode 2012-2013 hingga pada akhirnya menjuarai Liga Champions.
Memang nama Mourinho tidak bisa dikesampingkan dari pembangunan besar-besaran yang dilakukan oleh Real Madrid. Mou memegang kunci penting untuk bisa membuat Madrid kembali disegani dieropa. Namun beberapa waktu yang lalu Mourinho langsung memberikan kementar mengenai isu dirinya akan menggantikan Zidane. Ia tidak mau membahas klub yang memiliki pelatih disana, dan Zidane harus dihormati karena dia masih melatih Madrid.
”Mereka masih memiliki pelatih, saya pikir menangapi kabar saya menggantikan Zidane adalah sebuah hal yang tidak pantas. Itu seperti tidak menghormatinya karena ia masih melatih disana. Apa yang terjadi kepada klub dengan beberapa hasil yang kurang bagus dan mengabarkan Zidane akan pergi membuat kami terluka karena kami pernah bekerja sama. Jadi saya tidak mau nama saya ditempatkan disana karena mereka masih memiliki pelatih yang masih melatih, anda harus menghormati Zidane, karena sepak bola adalah hal yang penting baginya.” ungkap Mourinho.